Header Ads Widget

Responsive Advertisement

 𝑷𝑬𝑴𝑲𝑨𝑩 𝑩𝑬𝑳𝑻𝑰𝑴 𝑺𝑰𝑨𝑷 𝑷𝑬𝑹𝑻𝑨𝑯𝑨𝑵𝑲𝑨𝑵 𝑺𝑻𝑨𝑻𝑼𝑺 𝑮𝑬𝑶𝑷𝑨𝑹𝑲



Beltim, ||wartapers.com - Pemerintah Kabupaten Belitung Timur (Beltim) berkomitmen untuk mempertahankan status UNESCO Global Geopark (UGGp) pada Geosite Pulau Belitong, hal itu diungkapkan Asisten I Bupati Beltim Sayono, usai menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Re-Validasi UGGp Tahun 2024 di ruang rapat Pemkab Belitung, Selasa (04/10/2022).


Sayon sapaan akrab Sayono mengatakan Pemkab Beltim akan memberikan dukungan atas segala bentuk maupun kegiatan yang akan dirumuskan oleh kepengurusan BP Geopark Pulau Belitong guna keberlanjutan Pulau Belitong sebagai UGGp.


“Hal-hal yang berkaitan dengan kebutuhan revalidasi melalui pengawasan dari BP Geopark Belitong, kita akan menyesuaikan. Ini evaluasi dari apa yang sudah dilakukan selama ini, jangan sampai terjadi kemunduran atau penurunan, jadi harus fokus,” ucap Sayon.


Dijelaskannya, untuk kembali menyandang pengakuan UNESCO dan mempertahankan status tersebut bukan hanya menjadi tanggung jawab Pemerintah Daerah saja, namun seluruh stakeholder terkait diharapkan selalu bersinergi dengan Pemkab dalam melaksanakan program-program kerja kedepannya.


“Diharapkan agar Kabupaten Belitung dan Belitung Timur akan sama-sama termasuk provinsi (Babel). Konteksnya kebersamaan jadi semuanya harus terlibat dan bertanggung jawab, cuma pengkoordiniran ini yang penting,”


Ia menghimbau masyarakat untuk turut berperan serta dalam persiapan re-validasi ini. Menurutnya, dengan partisipasi aktif dan peduli terhadap geosite dengan memelihara dan menjaga warisan geologi yang ada di dalam kawasan, dapat memberikan dampak kesejahteraan bagi masyarakat di Pulau Belitong.


“Geosite-geosite yang sudah ada ini tolong dijaga sama-sama. Kawasan-kawasan yang ada jangan dirusak. Karena dibalik itu semua banyak keberkahan, banyak hal-hal kebaikan yang bisa menarik keuntungan dari potensi yang ada di daerah ini untuk mendongkrak perekonomian masyarakat, dan daerah pasti dapat imbasnya,” tutupnya.


Turut hadir dalam rakor ini Bupati Belitung, Sekretaris Daerah Kabupaten Belitung selaku Ketua BP Geopark Belitong, Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Belitung dan Beltim serta Pengurus BP Geopark Belitong.


Hendry

Post a Comment